MENGENAL RONTGEN THORAX / RONTGEN DADA
Oleh : Siti Prihantini, S. ST
Rontgen Thorax, yaitu pengambilan foto dengan menggunakan sinar X ( X-ray ) pada area rongga dada adalah salah satu tindakan penunjang medis yang sering dilakukan dalam proses skrining kesehatan /MCU ( Medical Check Up ).
Dari hasil Rontgen Thorax bisa didapatkan banyak informasi terkait status kesehatan beberapa organ vital pada diri seseorang.
Adapun informasi yang didapatkan adalah :
– Masalah paru-paru, seperti tumor/kanker, infeksi, pengumpulan udara di ruang sekitar paru-paru (pneumothorax), dan kondisi kronis paru lain, seperti emfisema atau fibrosis kistik.
– Masalah jantung yang berhubungan dengan paru. Rontgen dada dapat menunjukkan perubahan atau masalah dalam paru-paru yang masalahnya berasal dari jantung. Sebagai contoh, cairan dalam paru-paru (edema paru) merupakan hasil dari gagal jantung kongestif.
– Ukuran dan bentuk jantung. Perubahan ukuran dan bentuk jantung bisa mengindikasikan gagal jantung, cairan di sekitar jantung (efusi perikardial), atau masalah katup jantung.
– Pembuluh darah. Letak pembuluh darah besar dekat dengan jantung , aorta, arteri pulmonal, dan vena terlihat pada sinar-X. Itu sebabnya, kondisi seperti aortik aneurisma, atau masalah pembuluh darah lainnya serta penyakit jantung bawaan dapat terlihat.
– Deposit kalsium. Rontgen dada bisa mendeteksi adanya kalsium dalam jantung atau pembuluh darah. Hal tersebut mengindikasikan adanya kerusakan dalam rongga jantung, arteri koroner, otot jantung, atau kantung pelindung yang mengelilingi jantung.
– Patah tulang rusuk atau tulang belakang.
– Perubahan pasca-operasi. Rontgen thorax bermanfaat untuk memantau proses penyembuhan setelah seseorang melakukan operasi pada dada, seperti jantung, paru-paru atau esofagus.
– Untuk mengetahui adanya / keberadaan benda asing dalam paru, atau rongga dada.
Secara medis, dokter akan merekomendasikan seseorang untuk dilakukan Rontgen Thorax jika ada keluhan batuk yang relatif lama, sesak napas, nyeri dada, ada riwayat trauma fisik pada daerah dada, dugaan tumor, dll.
Persiapan sebelum menjalani rontgen thorax
Rontgen thorax atau dada tidak membutuhkan persiapan khusus. Secara umum si pasien diminta untuk menanggalkan pakaian termasuk juga asesoris perhiasan, benda lain yang mungkin mengganggu gambar rontgen, dan mengenakan pakaian khusus untuk pemeriksaan.
Wanita sebaiknya selalu memberi tahu dokter atau petugas radiografer bila ada kemungkinan sedang hamil. Banyak tes pencitraan tidak dilakukan selama kehamilan agar janin tidak terkena radiasi. Bila sinar-X diperlukan, pencegahan akan dilakukan untuk memperkecil paparan radiasi terhadap bayi.
( Humas-Iwan )
Menyukai ini:
Suka Memuat...
Leave a Reply